Mata Kuliah :
Jaringan
Komputer
DOSEN PENGAMPU :
Aditya
Prapanca , S.T., M.Kom.
OLEH : KELOMPOK 7
Ahmad Figo Alfarqi (19050974017)
Yazid Zimam Fakhri (19050974029)
Wahyu Nurhariadi (19050974037)
BAB I
PENDAHULUAN
A. LATAR BELAKANG
Perkembangan teknologi informasi saat ini sangatlah
pesat. Tanpa kita sadari kebutuhan akan teknologi informasi sangatlah penting
dan mendesak. Salah satu kebutuhan tersebut yakti kebutuhan akan penyebaran
informasi. Pada sebuah perusahaan maupun organisasi, kebutuhan akan penggunaan
alat-alat atau perangkat yang mendukung produktivitas sangatlah dibutuhkan.
Kebutuhan akan alat-alat dan perangkat ini haruslah ditunjang dengan semaksimal
dan se-efisien mungkin. Salah satu caranya yaitu dengan menghubungkan setiap
terminal pada setiap perangkat dengan konektifitas jaringan yang disebut dengan
jaringan LAN atau Local Area Network. LAN sendiri menggunakan kabel atau fiber
optik sebagai media transmisi penyampaian datanya. Pada kasus ini, penulis
membuat suatu rancang bangun jaringan komputer yang memanfaatkan software
aplikasi Cisco Packet Tracer. Rancang bangun jaringan komputer yang dihasilkan
yaitu suatu rancangan jaringan komputer yang terdiri atas perangkat-perangkat
dan skema jaringan pada suatu perusahaan semu yang memiliki gedung dengan 2 lantai.
B. TUJUAN
Tujuan dari pembuatan makalah ini yaitu sebagai berikut :
1.
Membuat suatu rancang bangun
jaringan komputer pada perusahaan semu sebagai usaha meningkatkan pengetahuan
dalam hal merancang dan membuat suatu jaringan komputer.
2.
Mengetahui apa saja hardware
maupun software yang dibutuhkan dalam membuat rancang bangun suatu jaringan
komputer.
3.
Memberikan wawasan kepada para
pembaca mengenai kebutuhan, cara setting maupun skema perancangan suatu
jaringan komputer.
C. PERUMUSAN MASALAH
Berdasarkan latar belakang pembuatan makalah ini,
dapat dirumuskan beberapa permasalahan sebagai berikut :
1.
Bagaimana cara membuat suatu
rancang bangun jaringan komputer pada suatu perusahaan atau organisasi?
2.
Apa kebutuhan software dan
hardware yang diperlukan dalam merancang bangun suatu jaringan komputer?
3.
Bagaimana cara merancang bangun
jaringan komputer dengan menggunakan software tanpa harus menggunakan perangkat
aslinya?
D. BATASAN MASALAH
Disebabkan oleh besarnya lingkup suatu jaringan
komputer, maka penulis membatasi jaringan komputer yang penulis buat yaitu pada
ukuran Local Area Network (LAN) pada suatu perusahaan yang memiliki gedung
dengan 2 lantai.
BAB II
PEMBAHASAN
A.
KETENTUAN JARINGAN
Pada suatu
perusahaan akan dibangun desain jaringan dengan ketentuan sebagai berikut:
1.
Lantai 1 terdapat 2 laptop, 4
komputer dan 2 printer.
2.
Lantai 2 terdapat 6 komputer
dan 2 printer.
Dari
ketentuan diatas, hal hal yang perlu diperhatikan dalam merancang jaringannya
adalah
1.
IP masing-masing komputer
sehingga efisien dan aman
2.
Blok IP
3.
Hardware yang dignakan
B.
KEBUTUHAN HARDWARE
Melihat dari
ketentuan jaringan yang dirancang diatas maka kebutuhan hardware yang
diperlukan adalah sebagai berikut:
1.
10 PC
2.
4 Printer
3.
2 Laptop
4.
1 Wireless Router
5.
2 Swicth
6.
1 Router
7.
Kabel UTP
8.
Kabel Fiber Optic
9.
Kabel Serial
C.
DESAIN DAN SKEMA
SUBNETTING
a.
Setting Jaringan dan
Subnetting
Untuk melakukan pembagian jaringan dengan
baik maka alamat IP di setiap lantainya harus ditentukan terlebih dahulu.
·
Lantai 1
Pada lantai 1 terdapat 2 laptop, 4 komputer
dan 2 printer, untuk ip laptop akan menggunakan ip otomatis, jadi kita tinggal
setting ip komputer dan printer. Berikut adalah jaringan yang digunakan pada
lantai 1:
-
Default Gateway/IP Router : 192.168.25.1
-
IP Komputer dan Printer : 192.168.25.3-192.168.25.10
-
Subnetmask : 255.255.255.0
-
DNS : 192.168.24.2
·
Lantai 2
Pada lantai 2 terdapat 6 komputer dan 2
printer. Berikut adalah jaringan yang digunakan pada lantai 1:
-
Default Gateway/IP Router : 192.168.26.1
-
IP Komputer dan Printer : 192.168.26.3-192.168.25.12
-
Subnetmask : 255.255.255.0
-
DNS : 192.168.24.2
b.
Merancang jaringan tiap
ruang
·
Rancangan lantai 1
·
Rancangan lantai 2
c.
Setting ip komputer
Setelah subnetting dan pembagian ip selesai, setting ip tiap
computer berdasarkan subnetting yang telah dibuat sebelumnya. Dan coba lakukan
pengujian koneksi dalam satu ruang. Untuk setting ip komputer pertama tekan
komputer yang akan di setting, kemudian tekan menu desktop, tekan menu ip
configurasi dan setting ip sesuai yang telah kita tentukan.
d. Setting ip printer
Sama seperti setting ip pada komputer,
tetapi setelah menekan printer kita tekan menu config kemudian seting dan
Default Gateway dan DNS server.
Setelah itu tekan FastEthernet0 dan masukkan IP dan Subnet Masknya
sesuai yang telah kita tentukan
e.
Setting ip Server
Sama seperti setting ip pada komputer,
tetapi setelah menekan printer kita tekan menu config kemudian seting dan
Default Gateway dan DNS server yang merupakan ip dari server itu sendiri.
Setelah itu tekan FastEthernet0 dan masukkan IP dan Subnet Masknya
sesuai yang telah kita tentukan
f.
Setting IP Router
Agar semua perangkat jaringan dapat terhubung perlu dilakukan
pengaturan router. Untuk menghubungkan router dengan switch menggunakan kabel
fiber optic atau juga bisa menggunakan kabel straight. Setting Ip router
berdasarkan kabel yang terhubung ke router. Untuk setting ip router yang
terhubung ke jaringan yang sama (switch) menggunakan ip yang akan dijadikan
default gateway di dalam jaringan tersebut.
Pertama konfigurasi Router dengan Could, cari di port mana Cloud
yang terhubung ke Router dengan meletakkan mouse di kabel yang menghubungkan
Cloud dengan Router hinga keluar nama port.
Setelah mengetahui di Router dan Cloud
terhubung di port Se2/0, tekan Router kemudian tekan menu cli dan tulis en,
conf t untuk masuk ke menu kofigurasi, kemudian masukkan nama port dengan
menulis int S2/0, tambahkan ip Cloud dengan menulis ip add 10.10.10.10
255.0.0.0, terakhir ketik no sh, lihat warna indikator telah berubah menjadi
hijau yang menandakan kedua perangkat sudah terhubung. Ketik ex untuk keluar
dari port.
kemudian konfigurasi Router dengan Server, cari di port mana Server
yang terhubung ke Router dengan meletakkan mouse di kabel yang menghubungkan
Server dengan Router hinga keluar nama port.
Setelah mengetahui di Router dan Server terhubung di port Fa1/0, masuk
ke menu cli untuk melanjutkan kofigurasi, kemudian masukkan nama port dengan
menulis int Fa1/0, tambahkan ip Server dengan menulis ip add 192.168.24.2
255.255.255.0, terakhir ketik no sh, lihat warna indikator telah berubah
menjadi hijau yang menandakan kedua perangkat sudah terhubung. Ketik ex untuk
keluar dari port.
kemudian konfigurasi Router dengan Swicth lantai 1, cari di port
mana Swicth yang terhubung ke Router dengan meletakkan mouse di kabel yang
menghubungkan Swicth dengan Router hinga keluar nama port.
Setelah mengetahui di Router dan Server terhubung di port Fa0/0, masuk
ke menu cli untuk melanjutkan kofigurasi, kemudian masukkan nama port dengan
menulis int Fa0/0, tambahkan ip Server dengan menulis ip add 192.168.25.1 255.255.255.0,
terakhir ketik no sh, lihat warna indikator telah berubah menjadi hijau yang
menandakan kedua perangkat sudah terhubung. Ketik ex untuk keluar dari port.
kemudian konfigurasi Router dengan Swicth lantai 2, cari di port
mana Swicth yang terhubung ke Router dengan meletakkan mouse di kabel yang
menghubungkan Swicth dengan Router hinga keluar nama port.
Setelah mengetahui di Router dan Server terhubung di port Fa4/0, masuk
ke menu cli untuk melanjutkan kofigurasi, kemudian masukkan nama port dengan
menulis int Fa4/0, tambahkan ip Server dengan menulis ip add 192.168.26.1
255.255.255.0, terakhir ketik no sh, lihat warna indikator telah berubah menjadi
hijau yang menandakan kedua perangkat sudah terhubung. Ketik ex untuk keluar
dari port.
Setelah melakukan konfigurasi maka
indikator pada kabel akan berwarna hijau. Dan lakukan
pengujian koneksi pada setiap perangkatnya.
g.
Setting Wireless Router
Pertama tekan Wireless Router kemudian tekan menu GUI lalu tekan
menu wireless, kemudian masukkan nama jaringan atau network name sesusai
keinginan.
Kemaduan tekan menu setup dan rubah
internet connection type menjadi static ip serta masukkan IP, subnet mask,
default gateway, dan DNS sesusai yang telah kita tentukan.
Mengkonesikan laptop
Untuk mengkoneksikan laptop kita tekan
laptop kemudian tekan desktop dan menu connect, tunggu hingga wireless
networknya muncul, kemudian pilih wifi kantor dan tekan connect untuk
mengkoneksikan laptop dan wifi kantor.
BAB III
KESIMPULAN
DAN SARAN
A. KESIMPULAN
Dari pembahasan yang telah penulis uraikan di atas,
dapat penulis simpulkan dalam merancang sebuah jaringan dapat menggunakan
software aplikasi Cisco Packet Tracer sebelum diimplementasikan ke perangkat
aslinya. Diperlukan pengkajian terlebih dahulu mengenai kebutuhan software dan
hardware pada suatu jaringan dan juga cara mengkonfigurasikan Ip address maupun
skema subnetting pada setiap perangkat.
B. SARAN
Penulis menyadari bahwa makalah ini memiliki banyak
kekurangan, oleh karena itu penulis berharap kepada para pembaca agar dapat
memberikan kritik maupun saran yang bersifat membangun agar penulis dapat
mengembangkan dan memperbaiki kesalahan yang penulis buat untuk laporan maupun
makalah selanjutnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar