BAB
I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Teknologi jaringan ad hoc memungkinkan untuk saling terhubung antar perangkat yang satu dengan perangkat lainnya tanpa harus terhubung secara infrastruktur atau tanpa memerlukan media perantara berupa Access Point seperti pada jaringan nirkabel yang menggunakan model infrastruktur. Jaringan ad hoc memiliki banyak jenis seperti Vehicular Ad Hoc Network (VANET), Mobile Ad Hoc Network (MANET), dan lain sebagainya. Namun dalam laporan ini, akan di telusuri lebih jauh tentang Mobile Ad Hoc Network (MANET). MANET terdiri dari mobile platform seperti router dan perangkat jaringan nirkabel yang pada keadaan tertentu biasa disebut dengan "node” yang bebas bergerak dan berpindah - pindah kemana saja. Node tersebut bisa terdapat dimana saja, seperti di kapal, kereta api, rumah, mobil, dan sebagainya. Pada MANET yang digunakan untuk proses transmisi data, node bersifat bebas baik itu sebagai pengirim, penerima, dan pengirim sekaligus penerima. Setiap node pada jaringan ad hoc ini akan saling terkoneksi satu sama lain dan saling meneruskan paket yang di transmisikan sehingga membutuhkan suatu protokol yang dapat digunakan untuk mengatur jalur - jalur setiap node tersebut. Sehingga pada jaringan MANET ini terdapat beberapa Routing Protocol yang khusus digunakan pada jaringan MANET ini. Adapun protokol routing yang akan dibahas pada tugas akhir ini adalah Destination Sequence Distance Vector (DSDV), Dynamic Source Routing Protocol (DSR), dan Ad Hoc On-Demand Distance Vector (AODV).
1.2 Rumusan Masalah
Melalui latar belakang diatas maka Rumusan Masalah yang dapat diambil yaitu: Bagaimana cara transfer file menggunakan jaringan computer adhoc (wifi) dengan OS yang berbeda, IP Private?
1.3 Tujuan
Agar dapat merangkai suatu jaringan
komputer ad hoc, dengan OS windows dan android (harus 2 OS).
BAB
II
LANDASAN TEORI
2.1 Jaringan Adhoc
Arti Ad Hoc sendiri adalah “hanya untuk suatu keperluan atau tujuan
tertentu”. Sehingga bila tujuan telah tercapai maka jaringan ini dapat
dihilangkan atau tidak digunakan lagi. Dalam pengertian lain, jaringan Ad Hoc
adalah jaringan bersifat sementara tanpa bergantung pada infrastruktur yang ada
yang bersifat independen.
Jaringan Ad Hoc adalah jaringan wireless multihop yang terdiri dari kumpulan mobile node (mobile station) yang bersifat dinamik dan spontan, dapat diaplikasikan di mana pun tanpa menggunakan jaringan infrastruktur (seluler ataupun PSTN) yang telah ada. Contoh mobile node adalah notebook, PDA dan ponsel. Jaringan ad hoc disebut juga dengan spontaneous network atau disebut MANET (Mobile Ad hoc NETwork).
2.2 TCP/IP
TCP merupakan
singkatan dari Transmission Control Protocol, sedangkan IP adalah singkatan
dari Internet Protocol. Kedua protokol dijadikan satu nama sebab fungsinya yang
saling bekerja sama dalam komunikasi data. TCP/IP adalah perangkat lunak pada
jaringan komputer (networking software) yang terdapat
dalam sistem dan digunakan untuk komunikasi data dalam internet ataupun Local
Area Network (LAN) yang terhubung ke internet. TCP/IP
memiliki beberapa karakteristik sebagai berikut:
- Dapat berdiri sendiri tanpa
harus dipasang pada perangkat keras jaringan apapun yang memungkinkan
protokol ini bisa bergabung dengan banyak jaringan komputer. TCP/IP dapat
dijalankan secara virtual melalui berbagai media fisik transmisi data,
saluran dial up, ataupun Ethernet.
- Dapat dijadikan alamat umum.
Karakteristik ini membuat setiap perangkat yang memakai protokol ini
mempunyai sebuah alamat unik dalam jaringan komputer global seperti
internet maupun pada jaringan komputer lokal.
- Merupakan sebuah protokol
standar yang gratis, terbuka, dan dikembangkan terpisah dari perangkat
keras komputer. Berkat karakteristik tersebut, TCP/IP banyak didukung oleh
vendor perangkat keras dan menyatukan perangkat keras dan perangkat lunak
dari berbagai macam merk. Penggunanya pun bisa memakai perangkat keras dan
perangkat lunak yang berlainan untuk bisa berkomunikasi data antar
komputer melalui internet.
BAB
III
METODE PENELITIAN
3.1 Alat dan bahan
1. Laptop
2. Smartphone
(OS Android)
3. Applikasi
my ftp server dan ping tools
4. Jaringan
internet wifi pada smartphone
3.2 Tujuan Praktikum :
Tujuan praktikum ini adalah agar mahasiswa dapat merangkai suatu jaringan komputer ad hoc, dengan OS windows dan android (harus 2 OS).
3.3 Prosedur/Langkah
Kerja :
1. Pertama
siapkan Smartphone OS Android
2. Wifi
hotspot Smartphone tersebut bisa disetting ad hoc.
3. Cara menyambungkan user ke server > Klik Connect to network > Pilih server Smartphone yang Hotspotnya sudah dinyalakan tadi > Lalu klik connect dan masukkan password apabila ada password
4. Log in ke server lewat komputer Masuk ke myComputer > klik Map network drive >klik Connect a Web site that you can use to store your documents and pictures > Klik Next > Masukkan IP Address Smartphone 192.168.43.1:2020 > Klik Next > Masukkan username dan password > lalu klik log
BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN
Hasil:
1. Connect hotspot hp terlebih dahulu.
2.
Cek IP address nya
3. Cek Ping , trace server dan client Ping client
Ping server
Trace Client
Trace Server
4. Masukkan IP FTP
5. Lalu coba copy file apa saja di smartphone ke laptop dan lihat kecepatan transfernya.
4.2 Pertanyaan
Bisakah anggota komputer lainnya atau
smartphone bergabung menggunakan DHCP?
Ø Jawab
Bisa , karena DHCP digunakan agar komputer-komputer yang terdapat pada suatu jaringan komputer bisa mengambil konfigurasi (baik itu IP address, DNS address dan lain sebagainya) bagi mereka dari suatu server DHCP. Jadi tinggal masukkan ip addres dari koneksi hotspot tersebut.
BAB V
PENUTUP
5.1 Kesimpulan:
Kesimpulan Jadi kesimpulan dari praktikum 2 ini adalah kita bisa mentransfer file dengan os berbeda menggunakan suatu jaringan (hotspot dan sebagainnya.) menggunakan ip dan ftp.
NAMA ANGGOTA KEMLOMPOK 5 MI 2019 A :
1. Amalia Fandaning Tyas (19051397012)
2. Zulfa Alfin Nabilah (19051397024)
3. Otniel Iuliano (19051397028)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar