Rabu, 04 Desember 2019

IoT(Internet of Things) : LAMPU NIRKABEL


Anggota Kelompok : 
  1.      Zaemita Wahidatul F.       (19051204015)
2.      Fardeen Atallah Kabir   (19051204022)
3.      Firda Siska Audina        (19051204031)
4.      Seriusman Waruwu       (19051204034)
5.      Bara Laily Mubarok      (19051204045)
6.   M. Ibnu Umar  R         (19051204048)
7.      Reggy Samius                (19051204047)
                                        


BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Internet of Things adalah suatu sistem di mana semua alat-alat bisa terhubung menjadi dapat saling berkomunikasi. Ini memungkinkan pengguna mengontrol semua alat-alat di rumahnya dari jarak jauh hanya dengan menggunakan perangkat genggam yang terhubung dengan internet. Jangkauan dari internet ini sangat luas, sehingga ini bisa dimafaatkan dalam kontrol barang elektronik jarak jauh. Kebutuhan manusia akan mengontrol benda benda di sekitarnya tidak bisa dipungkiri lagi bahwa sangatlah penting. Dimasa depan, mengontrol segala sesuatu menjadi sangatlah mudah dengan adanya sistem internet of things ini.
Contoh penggunaan sehari hari dari internet of things ini begitu banyak. Contohnya, pagar dengan bantuan IoT bisa terbuka sendiri ketika informasi dari GPS Anda telah menyatakan bahwa jarak antara perangkat dan pagar itu dekat. Contoh lain yaitu, segala peralatan yang menggunakan listrik dirumah Anda akan dimatikan otomatis ketika sistem menentukan bahwa Anda sudah meninggalkan rumah. Masih banyak lagi contoh yang bisa membuktikan bahwa IoT ini sangat diperlukan dimasa depan. Selain itu, IoT ini juga memungkinkan dalam penghematan penggunaan daya. Banyak manfaat yang bisa didapatkan dengan pemanfaatan IoT ini. Dengan demikian, pengetahuan tentang IoT ini sangat perlu diasah dari sekarang melalui membuat sistem yang sederhana mengenai pemanfaatan IoT untuk menghubungkan benda disekitar Anda dalam satu sistem yang sama untuk dapat di kendalikan secara serentak menggukanan perangkat yang bisa Anda gunakan kapan saja dan di di mana saja.


1   1.2 Rumusan Masalah
         1.      Bagaimana merancang suatu sistem kontrol lampu menggunakan IoT?
         2.      Bagaimana cara mengimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari?
         3.      Apa saja kelebihan dan kekurangan alat?

1   1.3 Tujuan Penyusunan Laporan
           Tujuan penyusunan laporan hasil kegiatan ini adalah :
         1. Mengetahui contoh alat yang memanfaatkan IoT
         2. Mengerti tata cara kerja dari perangkat IoT.
         3. Dapat memahami manfaat penggunaan IoT.




BAB II
PEMBAHASAN

2   2.1 Pengertian

1. Internet of Things
Internet of Things adalah suatu sistem di mana semua alat-alat bisa terhubung menjadi dapat saling berkomunikasi. Ini memungkinkan pengguna mengontrol semua alat-alat di rumahnya dari jarak jauh hanya dengan menggunakan perangkat genggam yang terhubung dengan internet. Jangkauan dari internet ini sangat luas, sehingga ini bisa dimafaatkan dalam kontrol barang elektronik jarak jauh.

2. IoT Lamp
IoT Lamp merupakan sebuah alat yang terhubung ke internet yang dapat mengontrol lampu secara jarak jauh dan dapat dilakukan kapan saja.

3. API
API(Application Programming Interface) secara singkat merupakan teknologi yang menjadi sebuah jembatan komunikasi, dimana memungkinkan programmer untuk melakukan pertukaran informasi data melalui dua perangkat yang berbeda atau lebih melalui jaringan internet. Dengan ini perangkat yang tidak memiliki dedicate ip public dalam melakukan komunikasi dengan perangkat lainnya hanya menggunakan seret code API.

    Dengan adanya teknologi tersebut kita dapat memanfaatkannya untuk membuat sebuah perangkat berbasis IoT(Internet of Things) untuk emmatikan dan menghidupkan lampu relay menggunakan perangkat ESP8266 melalui internet dengan API dari bot telegram tersebut.
  
4. Telegram
Telegram merupakan aplikasi bertukar pesan berbasis cloud, sehingga dapat memungkinkan membuat bot yang digunakan sebagai interface control bagi user dan akan disambungkan ke alat melalui API.

2.2 Alat Dan Bahan
1.      NodeMCU ESP8266










2.     




Relay








3.       Kabel USB












4.      Kabel Jumper











5.      Adapter









6.      Wooden Stick








7.    Fischer














Nama Barang
Harga
NodeMCU 
Rp. 80.000
Relay
Rp. 25.000
Kabel USB
Rp. 10.000
Kabel Jumper
Rp. 6000
Adapter
Rp. 10.000
Wooden Stick
Rp. 4000
Fischer
Rp. 4500
Jumlah
Rp. 139.500



2.3 Cara Kerja
1.  Pastikan semua alat dan bahan siap dipakai.
2. Sambungkan kabel jumper female to female menjadi sebuah rangkaian. Berikut rangkaiannya.

3. Pastikan PC anda terhubung ke internet terlebih dahulu. Lalu buka aplikasi Arduino IDE.
4. Pertama, masuk ke menu Tools → Board → Board Manager.


5. Kemudian tulis kata “ESP8266” pada gambar di bawah ini dan pilih versi 2.5.0 dan tekan tombol install.



Saat IOT Lamp dinyalakan, alat tersebut akan mencari wifi dengan ssid yang sudah diset di program, jika wifi dengan ssid yang ditentukan tidak dapat ditemukan, alat akan restart dan memulai untuk mencari wifi sampai wifi yang telah diset ditemukan, kemudian disambungkan dengan password yang juga sudah diset. Setelah terhubung ke internet, alat akan mencari dan menyambungkan bot telegram dengan menggunakan bot token. Kemudian alat akan mencari pin yang digunakan.
Setelah semua berhasil dihubungkan, maka lanjut ke fungsi looping, fungsi ini akan dijalankan terus-menerus, selama alat tetap terhubung ke internet dan bot telegram. Pertama alat akan menunggu pesan yang masuk, jika pesan yang masuk sesuai dengan kode, maka perintah untuk pin yang terhubung akan dijalankan.

Hasil pengetesan telegram :


2.4 Program dan Flowchart


































#include <CertStoreBearSSL.h>
#include <ESP8266WiFi.h>
#include <WiFiClient.h>
#include <WiFiClientSecure.h>
#include <WiFiClientSecureAxTLS.h>
#include <WiFiClientSecureBearSSL.h>

#include <TelegramBot.h>
 int ledPin = 0;
const char* ssid = "HeroLoser";
const char* password = "12345678";
const char BotToken[] =
WiFiClientSecure net_ssl;
TelegramBot bot (BotToken, net_ssl);
void setup()

{
    Serial.begin(115200);
    while (!Serial){}
    delay(3000);
    Serial.print("Connecting WiFi : ");
    Serial.println(ssid);  
    WiFi.begin(ssid, password);
    pinMode(ledPin, OUTPUT);
    while (WiFi.status() != WL_CONNECTED)
     {
       delay(500);
       Serial.print(".");
     }
 Serial.println("");  
 Serial.println("WiFi connected");
 bot.begin();
}  


void loop()
{  
 message m = bot.getUpdates();
if (m.text.equals("On"))
  {  
   digitalWrite(ledPin, HIGH);
   Serial.println("message received");  
   bot.sendMessage(m.chat_id, "The Led is now ON");  
  }  
 else if (m.text.equals("Off"))
   {
   digitalWrite(ledPin, LOW);  
   Serial.println("message received");  
   bot.sendMessage(m.chat_id, "The Led is now OFF");  
 }
 else if (m.text.equals("/start"))
  {
   Serial.println("message received");
   digitalWrite(ledPin, LOW);
   bot.sendMessage(m.chat_id, "Device Ready to Use");
  }

 delay(5000);
}



BAB III
PENUTUP

3.1 Kesimpulan 
Internet of Things adalah suatu sistem di mana semua alat-alat bisa terhubung menjadi dapat saling berkomunikasi.
IOT Lamp merupakan sebuah alat yang terhubung ke internet yang dapat mengontrol lampu secara jarak jauh dan dapat dilakukan kapan saja.Alat ini bekerja dengan dikontrol melalui bot telegram.



DAFTAR PUSTAKA





LAMPIRAN








Tidak ada komentar:

Posting Komentar