Kamis, 28 Oktober 2021

Analisis perbandingan layanan VPS pada Cloud Lokal dan Cloud Internasional

Dimas Shafir Alfirdausi Wahyu Purnomo Putra - 18051204062

Farry Cendekiawan Budi Wicaksono - 18051204070


Cloud Lokal atau Cloud internasional? Mana sih yang lebih handal dalam sisi VPS?

Sebelum kita mengulik perbedaan performa Cloud lokal dan Cloud Internasional, yuk kita ketahui dulu, apasih cloud dan apasih VPN itu.

    1. Cloud

    Komputasi awan dapat didefinisikan sebagai gaya komputasi baru di mana sumber daya yang dapat diskalakan secara dinamis dan sering kali tervirtualisasi disediakan sebagai layanan melalui Internet.

    Komputasi awan telah menjadi tren teknologi yang signifikan, dan banyak ahli berharap bahwa komputasi awan akan membentuk kembali proses teknologi informasi (TI) dan pasar IT.

    Dengan teknologi komputasi awan, pengguna menggunakan berbagai perangkat, termasuk PC, laptop, smartphone, dan PDA untuk mengakses program, penyimpanan, dan platform pengembangan aplikasi melalui Internet, melalui layanan yang ditawarkan oleh penyedia komputasi awan.

    Keuntungan dari teknologi komputasi awan termasuk penghematan biaya, ketersediaan tinggi, dan skalabilitas yang mudah.


2. VPS

        Vps adalah singkatan dari virtual private server yang merupakan sebuah server pribadi yang datanya digunakan dan diolah oleh pribadi dan dapat mengendalikan secara penuh apa apa saja yang dapat ataupun yang akan dilakukan dengan layanan terebut. 


    Virtual private server merupakan sebuah bagian dari server fisik yang di virtualisasikan dengan bagian server tersebut menjadi layanannya, sehingga di dalam satu server fisik dapat memuat berbagai atau beberapa vps.


    Vps biasanya merupakan sebuah layanan yang disediakan oleh penyedia cloud dan server yang melayani baik pribadi maupun korporasi dengan biaya penggunaan atau penyewaan dipatok sesuai penggunaan.


Provider cloud yang digunakan

  1. Internasional : Huawei Cloud

logo huaweicloud.com

         Huawei Cloud merupakan penyedia layanan cloud yang dibawa oleh perusahaan teknologi ternama “Huawei” yang 3 dekade sudah berkecimpung di dunia teknologi. Huawei Cloud menyediakan layanan cloud yang aman, dapat diandalkan, dan dengan biaya yang dapat diperhitungkan, yang bisa dimanfaatkan untuk layanan aplikasi, penyimpanan data, dan membantu organisasi di berbagai lini untuk berkembang dengan layanan cloud untuk mengimbangi diri di era yang semakin modern ini.


        Sejak diluncurkan, di akhir 2019, Huawei Cloud sudah meluncurkan 210+ layanan cloud dari berbagai pengguna layanan seperti agensi berita, platform media sosial, badan hukum, perusahaan produsen mobil dan banyak pengguna dari bidang industri lainnya yang sudah menikmati manfaat dari layanan Huawei Cloud ini. 


Preview Tampilan Penggunaan huaweicloud.com


Tampilan beranda admin huaweicloud.com


Tampilan pilihan layanan huawei cloud


Tampilan email free package huawei cloud


Tampilan layanan free package yang diberikan Huawei cloud


Tampilan layanan free package yang diberikan Huawei cloud


Tampilan konfigurasi VPS Huawei cloud


Tampilan konfigurasi VPS Huawei cloud


Tampilan konfigurasi jarignan VPS Huawei cloud


Tampilan konfigurasi jaringan VPS Huawei cloud


Tampilan konfigurasi lanjutan VPS Huawei cloud


Tampilan konfirmasi pemesanan VPS Huawei cloud



  1. Nasional : lokalcloud


Logo lokalcloud.com

        Lokalcloud adalah sebuah platform penyedia layanan cloud lokal yang terpercaya yang disediakan oleh PT Lokal Cloud Indonesia yang beroperasi sejak 2020 yang memiliki visi untuk mengembangkan bisnis melalui layanan cloud sehingga layanan bisnis dapat berkembang dan diharapkan dengan solusi cloud, dapat menjadikan bisnis diindonesia dapat memberikan layanan yang terbaik.


        Sebagai penyedia layanan cloud, beberapa layanan yang disediakan oleh lokalcloud yaitu Registrasi Nama Domain, Cloud Compute, Layanan VPS, Web Hosting, Email Profesional, Layanan Keamanan, Aplikasi Kolaborasi, Layanan Penyimpanan, Cloud Internasional.


  Selain menyediakan solusi untuk infrastruktur cloud, lokalcloud juga menyediakan Solusi Bisnis seperti Professional Services, Monitoring, Migrasi, On-site Support, Remote Support dan Managed Services sehingga membantu Pengguna untuk fokus dengan Bisnis Utama.

Preview Tampilan Penggunaan lokalcloud.com

gambar tampilan beranda

Tampilan pilihan layanan pada lokalcloud.com

Pilihan layanan VPS pada lokalcloud.com (uji coba gratis)

Pilihan layanan VPS pada lokalcloud.com (uji coba gratis)

Pilihan layanan VPS pada lokalcloud.com (uji coba gratis)

Pilihan layanan VPS pada lokalcloud.com (uji coba gratis)

Pilihan layanan VPS pada lokalcloud.com (berbayar)


Kelebihan dan Kekurangan

1. Internasional : Huawei Cloud

Kelebihan : 

- Layanan yang beragam dengan berbagai kebutuhan dan kegunaan yang berbeda

- Layanan yang mendukung jaringan internasional yang luas

- Keamanan yang terjamin dengan 30 tahun pengalaman Huawei

- Memiliki pandangan tentang perkembangan teknologi, sehingga layanannya masih bisa berkembang lagi.

- Server yang tersebar di penjuru dunia

- Aksesnya mudah

 

Kekurangan:

- Harga relatif tinggi

- Dalam salah satu atau beberapa layanan ada yang tidak bisa digunakan di region tertentu


2. Nasional : lokalcloud

Kelebihan :

- Layanan yang beragam dengan berbagai kebutuhan dan kegunaan yang berbeda

- Layanan yang mendukung jaringan nasional maupun internasional

- Harga relative murah

- Akses dan registrasi yang mudah

 

Kekurangan :

- Kecepatan koneksi server lambat

- Pemesanan diluar jam kerja tidak dilayani



Tidak ada komentar:

Posting Komentar