Senin, 24 Februari 2025

PRAKTIKUM SEDERHANA: PENGINSTALAN APLIKASI LINUX MINT DI LAPTOP

Disusun Oleh:

Kelompok 1

 

1. Muhammad Naufal Aziz                            (24051204001)

2. Kanzul Jawad Murod As Shofi                  (24051204003)

3. Muhamad Rizaldhani Darmawan               (24051204004)

4. Mareta Surya Tananjaya                             (24052204006)

5. Novasya Aulia Putri Hidayat                      (24051204028)

6. Ahmad Syihan Arijuddin                            (24051204035)

 

 

  BAB I

PENDAHULUAN

 

1.1  Latar Belakang

    Linux (diucapkan ˈlɪnəks atau /ˈlɪnʊks/) adalah nama yang diberikan kepada sistem operasi komputer bertipe Unix. Linux merupakan salah satu contoh hasil pengembangan perangkat lunak bebas dan sumber terbuka utama. Seperti perangkat lunak bebas dan sumber terbuka lainnya pada umumnya, kode sumber Linux dapat dimodifikasi, digunakan dan didistribusikan kembali secara bebas oleh siapa saja. Sistem operasi Linux yang dikenal dengan istilah distribusi Linux (Linux distribution) atau distro Linux pada umumnya, salah satu Distro Linux yang terkenal adalah Linux Mint. Linux Mint pertama kali dirilis pada tahun 2006 oleh Clement Lefebvre. Sejak itu, Linux Mint berkembang menjadi salah satu distribusi Linux paling populer di dunia. Linux Mint memiliki beberapa edisi dengan lingkungan desktop yang berbeda, termasuk Cinnamon, MATE, dan Xfce.  Linux Mint bertujuan memberikan pengalaman pengguna yang lebih baik, dengan dukungan multimedia bawaan serta antarmuka yang lebih akrab bagi pengguna Windows.

 

1.2  Rumusan Masalah

1. Bagaimana sejarah dan Perkembangan Linux Mint ?

2. Bagaimana cara menginstal Linux dengan benar di simulator atau PC ?

3. Bagaimana cara mengatur jaringan di Linux agar bisa terhubung ke internet ?

4. Bagaimana cara mengganti IP dan DNS di Linux Mint ?

5. Bagaimana kelebihan dan kekurangan Linux MINT ?

 

1.3  Tujuan Laporan

1. Untuk mengetahui sejarah dan Perkembangan Linux Mint

2. Untuk mengetahui cara menginstal Linux dengan benar di simulator atau PC

3. Untuk mengetahui cara mengatur jaringan di Linux agar bisa terhubung ke internet

4. Untuk mengetahui cara cara mengganti IP dan DNS di Linux Mint

5. Untuk mengetahui kelebihan dan kekurangan Linux MINT

 

1.4  Manfaat Penulisan

1. Memberikan Pengetahuan baru kepada mahasiswa/mahasiswi

2. Sebagai referensi untuk memilih Distro Linux Mint

 

BAB II

PEMBAHASAN

 

2.1 Alat Dan Bahan

      Perangkat Keras          :

Laptop

      Perangkat Lunak         :

VMware Workstation atau VMware Player

 

2.2  Langkah - langkah Instalasi VMware

  1. Buka halaman link https://www.vmware.com/
  2. Klik Desktop Hypervisor untuk ke halaman instalasi VMware

 

2.3 Langkah - Langkah Instalasi Linux Mint

  1. Buka halaman link linuxming.com/download.php
  2. Pilih cinnamon edition dan server terdekat
  3. Open VMware
  4. Creat new virtual machine
  5. Buka Linux mint di VMware
  6. Buat akun login Linux mint
  7. Setelah instal lalu restart Linux mint

2.4 Langkah - Langkah Update Firewall (Setting Jaringan)

  1. Ke pengaturan, lalu klik NAT  dan wired
  2. Tulis : sudo ufw status
  3. Tulis password yang sudah di buat ketika login akun Linux Mint
  4. Tulis : sudo ufw enable
  5. Tulis : sudo apt update && sudo apt upgrade -y

2.5 Langkah - Langkah Mengganti IP dan DNS

  1. Klik bagian Network settings
  2. Pilih fitur Automatic atau Manual
  3. Refresh

 

2.6 Hasil dan Pembahasan

Dari  semua proses yang sudah di lakukan, penulis dapat menyimpulkan bahwa penggunaan OS Linux Mint memiliki kelebihan dan kekurangan. Sebagai berikut :

      Kelebihan Linux Mint :

1.     Mudah digunakan. Linux Mint dirancang dengan tampilan desktop yang menarik dan user-friendly sehingga memudahkan pengguna dalam mengoperasikan sistem operasi ini.

2.     Stabil dan aman. Mint OS memiliki keamanan yang sangat baik dan stabil, sehingga pengguna dapat mempercayakan sistem operasi ini dalam menjaga data-data penting.

3.     Banyak pilihan aplikasi. Linux Mint memiliki banyak pilihan aplikasi yang dapat digunakan oleh pengguna, dari aplikasi office hingga aplikasi media player.

      Kekurangan Linux Mint :

1.     Kurang terkenal. Meskipun Linux Mint menjadi salah satu OS populer, tetapi masih kalah populer dibandingkan dengan OS seperti Windows dan MacOS.

2.     Masalah driver. Pengguna Mint OS mungkin mengalami kesulitan dalam mencari driver untuk beberapa perangkat hardware, terutama jika hardware tersebut baru diluncurkan ke pasaran.

3.     Dukungan terhadap permainan game. Meskipun Linux Mint sudah mulai berkembang dalam mendukung permainan game, namun masih ada beberapa game yang tidak dapat dimainkan pada OS ini karena belum mendukung Linux.


 

BAB III

PENUTUP

3.1 Kesimpulan

    Linux Mint telah berkembang pesat sejak dirilis pertama kali pada tahun 2006. Distribusi ini terkenal karena antarmuka pengguna yang ramah dan kemudahan penggunaan, serta dukungan komunitas yang kuat. Linux Mint menawarkan berbagai fitur unggulan yang memudahkan pengguna, seperti kemudahan instalasi codec multimedia dan perangkat lunak proprietari. Proses instalasi dan konfigurasi jaringan pada Linux Mint juga relatif mudah dilakukan. Secara keseluruhan, Linux Mint menjadi pilihan yang baik bagi pengguna yang ingin beralih dari sistem operasi lain ke Linux.

3.2 Saran

  1. Promosi dan Pendidikan: Meningkatkan iklan dan pendidikan tentang Linux Mint agar lebih dikenal oleh masyarakat, terutama bagi mereka yang ingin beralih dari Windows atau macOS.
  2. Kompatibilitas Perangkat Keras: Berkolaborasi dengan produsen perangkat keras atau secara teratur memperbarui driver data dasar dapat meningkatkan kompatibilitas dengan perangkat keras terbaru.
  3. Dukungan Game: Memberikan dukungan dan optimalisasi untuk lebih banyak game, sehingga pengguna tidak memiliki batasan saat bermain game di Linux Mint.

 

DAFTAR PUSTAKA

Siregar, Afrinda Yunus. (n.d.). MAKALAH Linux Mint. Academia.edu. Diakses pada 14   Februari 2025, dari https://www.academia.edu/30931143/MAKALAH_Linux_Mint_docx

Hassan, R. P. (n.d.). Pengertian dan Sejarah Linux Mint OS: Kelebihan, Kekurangan, dan Jenis-Jenisnya. Telkom University. Diakses pada 14 Februari 2025, dari https://it.telkomuniversity.ac.id/pengertian-dan-sejarah-linux-mint-os-kelebihan-kekurangan-dan-jenis-jenisnya/

Faradilla, A. (n.d.). Apa Itu IP Address. Hostinger. Diakses pada 14 Februari 2025, dari https://www.hostinger.co.id/tutorial/apa-itu-ip-address

Redaksi Jagoan Hosting. (n.d). Gateway adalah. Diakses pada 14 Februari 2025, dari https://www.jagoanhosting.com/blog/gateway-adalah/

Learn Linux TV, “How to Dual-Boot Linux Mint 22 and Windows 11: step by step Guide,” YouTube, 14 November 2024. https://youtu.be/Nn7CPlUpflk?si=I-R2KEMpX7cn_is3

PulsarTECH, “Beginner’s Guide to Installing Linux Mint,” YouTube, 28 Januari 2024. https://youtu.be/2mUI3CMjmMc?si=cqmCU86Z69gHdMvt

Levelup iD, “MUDAH! Cara Install Linux Mint Dual Boot dengan Windows 10 LENGKAP!,” YouTube, 16 Agustus 2022, https://youtu.be/7XnjDUDrSPw?si=SQkJ_7tnpf8yaTx0

ProgrammingKnowledge, “How to Install Linux Mint on VMWare Workstation Player on Windows 11,” YouTube, 24 Juli 2023. https://youtu.be/Utf8lnLKLxo?si=T1vfrtP7a0C2jOty

 

 

 

 

 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar