Kamis, 14 November 2024

PRAKTIKUM SESEDERHANA GERBANG LOGIKA DENGAN MENGGUNAKAN GATE NOT


Disusun Oleh:

1.   Irma Aulia

(24051204005)

2.   Muhammad Rifqi Al Hafidh

(24051204009)

3.   Matta Aditya Raina Pasaribu

(24051204014)

4.   Julian Esa Mahendra Putra

(24051204018)

5.   Firmas Ferdiansya

(24051204025)

6.   Denny Kusuma Putra

(24051204027)

7.   Muhammad Fiqih Mu’azaidin

(24051204031)


 

BAB I

PENDAHULUAN

1.1  Latar Belakang

Mata kuliah Arsitektur Komputer adalah mata kuliah yang bertujuan untuk mengenalkan tentang arsitektur komputer kepada mahasiswa, salah satu cara pengajaran arsitektur komputer yang efektif adalah melalui praktikum, dalam praktikum pemahaman mahasiswa terhadap materi mata kuliah arsitektur komputer akan diterapkan sehingga membantu mahasiswa mendapatkan pemahaman secara teknis.

Mahasiswa harus membuat laporan akhir praktikum sebagai prasyarat untuk memenuhi nilai praktikum. Selain itu laporan Praktikum merupakan dokumentasi hasil pelaksanaan kegiatan praktikum yang dilakukan oleh mahasiswa dari awal sampai akhir dan dokumentasi bisa membantu dalam menciptakan sumber dan referensi belajar untuk mahasiswa lain

 

1.2  Rumusan Masalah         

1.2.1 Bagaimana prinsip kerja gerbang logika NOT secara umum?

1.2.2 Bagaimana gerbang logika NOT mengubah input menjadi output yang berlawanan?

1.2.3  Bagaimana implementasi praktis dari gerbang logika NOT dapat diobservasi dan diuji dalam eksperimen?

 

1.3  Tujuan Laporan

·       Mengenal cara merancang suatu rangkaian gerbang logika

·       Mengenal dan memahami suatu rangkaian gerbang logika

 

1.4  Manfaat Penulisan

·       Dengan adanya laporan ini kita bisa lebih mengetahui detail tahapan pembuatan laporan praktikum

·       Memberikan sumber belajar dan referensi belajar serta wawasan tentang gerbang logika, khususnya gerbang logika NOT


BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1  Dasar Teori

Pada zaman sekarang ini, berbagai bentuk alat kebutuhan manusia serba dengan barang elektronik. Dalam barang elektronik tersebut, terdapat banyak rangkaian yang mempunyai nama-nama tersendiri diantaranya ada yang disebut Gerbang logika dasar

Gerbang Logika atau dalam bahasa Inggris disebut dengan Logic Gate adalah dasar pembentuk Sistem Elektronika Digital yang berfungsi untuk mengubah satu atau beberapa Input (masukan) menjadi sebuah sinyal Output (Keluaran) Logis. Gerbang Logika beroperasi berdasarkan sistem bilangan biner yaitu bilangan yang hanya memiliki 2 kode simbol yakni 0 dan 1 dengan menggunakan Teori Aljabar Boolean.

Gerbang Logika yang diterapkan dalam Sistem Elektronika Digital pada dasarnya menggunakan komponen-komponen elektronika. Di dalam rangkaian gerbang logika IC (integrated Circuit) sangat penting di gunakan untuk merakit suatu gerbang logika yang kecil dan murah.

1.     Gerbang NOT


Gambar 3. Simbol Gerbang NOT

Gerbang NOT hanya memerlukan sebuah Masukan (Input) untuk menghasilkan hanya 1 Keluaran (Output). Gerbang NOT disebut juga dengan Inverter (Pembalik) karena menghasilkan Keluaran (Output) yang berlawanan (kebalikan) dengan Masukan atau Inputnya. Berarti jika kita ingin mendapatkan Keluaran (Output) dengan nilai Logika 0 maka Input atau Masukannya harus bernilai Logika 1. Gerbang NOT biasanya dilambangkan dengan simbol minus (“-“) di atas Variabel Inputnya. Berikut tabel kebenaran gerbang logika NOT.

2.2  Komponen

1.     Baterai

Baterai berfungsi sebagai alat penyedia atau penyuplai energi listrik bagi alat elektronik, sebagai pendukung sistem kerja komponen lain seperti injektor, busi, maupun sensor, menggerakkan alat elekronik dengan tegangan tertentu serta berfungsi sebagai stabilizer atau pemasok daya ekstra apabila dibutuhkan.

2.     Lampu LED

Fungsi utama dari lampu LED di praktikum ini ialah sebagai penguji apakah rangkaian yang digunakan sesuai dengan penerapan gerbang logika NOT.

3.     Resistor

Resistor merupakan komponen yang berfungsi untuk menghambat dan mengatur arus listrik di dalam rangkaian elektronika yang kita buat.

4.     IC (Integrated Circuit)

IC atau Sirkuit terpadu berfungsi sebagai pengontrol arus listrik yang masuk ke perangkat elektronik.

5.     Kabel jumper

Kegunaan kabel jumper ini adalah sebagai konduktor listrik untuk menyambungkan rangkaian listrik, secara simple fungsinya yakni untuk  menghubungkan dua komponen atau perangkat dengan cara menghantarkan arus listrik.

6.     Breadboard

Fungsi papan breadboard adalah sebagai konduktor listrik tempat melekatkan kabel jumper atau header pin male agar arus listrik dari komponen satu ke komponen lainnya bisa saling terdistribusi.

7.     Transistor BC547

Transistor BC547 merupakan salah satu jenis transistor NPN (Negative-Positive-Negative) yang digunakan secara luas dalam aplikasi elektronika. Dengan desain tiga lapisan semikonduktor, transistor ini dapat berfungsi sebagai penguat sinyal atau sebagai saklar elektronik.

8.     Switch (tombol on/off)

Fungsi switch on-off adalah untuk menyalakan dan mematikan aliran listrik pada perangkat yang terhubung.


BAB III

PEMBAHASAN

3.1 Alat Dan Bahan

1.     Baterai



2.     Lampu LED




 

 

 

 

3.     Resistor







4.    IC








5.     Kabel jumper


6.     Breadboard






7.     Transistor BC547


8.     Switch (tombol on/off)


 

3.2 Langkah - langkah 

Dalam menyusun gerbang logika not, ada langkah-langkah yang harus diperhatikan, yaitu sebagai berikut:

1.   Persiapkan alat dan bahan:

·     IC 7404 (berisi 6 gerbang NOT)

·     Transistor BC 547

·     Breadboard

·     Kabel jumper

·     LED sebagai output

·     Resistor 220-330ohm untuk LED

·     Switch/jumper untuk input

·     Baterai

 

2.   Langkah pemasangan:

·     Letakkan IC 7404 di tengah breadboard, pastikan notch/titik mengarah ke kiri

·     Hubungkan pin VCC (pin 14) ke power +5V

·     Hubungkan pin GND (pin 7) ke ground

·     Pasang resistor untuk LED

·       Pasang LED (perhatikan kaki panjang/anoda ke positif)

 

3.     Sambungkan input dan output:

·       Pin input NOT gate 1 ada di pin 1

·       Pin output NOT gate 1 ada di pin 2

·       Hubungkan switch ke pin input

·       Hubungkan output melalui resistor ke LED

 

4.     Pengujian:

·       Beri tegangan 5V

·       Operasikan switch input

·       LED akan menyala saat input 0 (LOW)

·       LED akan mati saat input 1 (HIGH)

 

3.3 Hasil Pengamatan

Hasil pengamatan praktikum gerbang logika NOT bisa di lihat di table sebagai berikut

Input

Output

Keterangan

0 (LOW)

1

Saat diberikan input 0 LED akan menyala

1(HIGH)

0

Sebaliknya Ketika diberika input1 LED tidak akan menyala

 


BAB IV

PENUTUP

4.1 Kesimpulan

Kesimpulan dari pengujian ini adalah bahwa rangkaian logika NOT berfungsi sesuai dengan karakteristik dasarnya, yaitu membalikkan kondisi logika dari input yang diberikan. Pada pengujian ini, ketika input diberikan nilai 0 (LOW), output menghasilkan nilai 1 (HIGH), menyebabkan LED menyala. Hal ini menunjukkan bahwa kondisi output adalah kebalikan dari kondisi input. Sebaliknya, saat input bernilai 1 (HIGH), output menjadi 0 (LOW), menyebabkan LED tidak menyala. Pengujian ini memperkuat prinsip dasar gerbang logika NOT sebagai pembalik logika yang konsisten, di mana setiap perubahan pada input menghasilkan output yang berlawanan.

4.2 Saran

Dari hasil pengujian yang mengonfirmasi fungsi rangkaian logika NOT sebagai pembalik logika, berikut adalah beberapa saran:

1.     Pastikan semua komponen berfungsi

2.     Pastikan resistor yang di pasang sesuai, karena ketika resistor terlalu tinggi lampu akan redup sedang ketika resistor terlalu rendah akan menyebabkan lampu rusak karena kelebihan muatan.




DAFTAR PUSTAKA

Anonim.2015. Pengertian Gerbang Logika Dasar dan Jenis-jenisnya. http://teknikelektronika.com/pengertian-gerbang-logika-dasar-simbol/ diakses pada 22 Maret 2017 pukul 19.40 WIB.

Al-Fizia, Ridwan. 2014. Laporan Praktikum Eldas Gerbang Logika And, Or,dan Not. https://ridwanalfizia.wordpress.com/2014/12/20/laporan-praktikum-eldas-gerbang-logika-and-or-dan-not/ (Diakses tanggal  22 Maret 20 17 20.09 WIB)

 

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar